BeritaEvent

Asyiknya “Baronggeng” di Festival Teluk Jailolo

Penutupan Festival Teluk Jailolo (FTJ) 2015 berlangsung meriah. Sekitar 300 anak berjoget bersama di area Festival Teluk Jailolo di Kabupaten Halmahera Barat, Provinsi Maluku Utara. Joget bersama atau “baronggeng” mampu menghibur ribuan warga yang hadir. Dengan latar belakang lautan, anak-anak ikut baronggeng dengan iringan lagu-lagu daerah Ternate.

Sebelum penutupan, warga Jailolo dan wisatawan dihibur oleh Pawai Budaya yang menampilkan pakaian adat Ternate. Warga transmigrasi juga ikut dalam pawai tersebut dengan menampilkan kesenian daerahnya sepert kuda lumping. Pawai budaya dimulai dari Lapangan Sasado Lamo hingga area FTJ sepanjang 3 kilometer.

Acara Jailolo yang ketujuh ini diharapkan sebagai pengingat pentingnya karya leluhur. Bahkan Wakil Bupati Halmahera Barat, Husen Abdul Fatah, mengkriti eksistensi bahasa Jailolo yang mulai pudar. Hanya beberapa orang saja yang tahu bahasa Jailolo.

Sumber Berita

kompas.com


Lebih lanjut tentang:

 

 

Artikel Sebelumnya

7 Provinsi Meriahkan Gebyar Budaya Garut

Artikel Selanjutnya

Pencak Silat dan Budaya Pesantren Saling Mengikat

Tidak Ada Komentar

Tinggalkan komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.