Gunung Lingga Kenalkan Nilai Sejarah Dan Budaya Setempat
infobudaya.net – Dinas Kebudayaan Sumedang (DKS) meminta Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olah Raga (Disparpora) Kabupaten Sumedang untuk menata Kawasan Wisata Gunung Lingga Kecamatan Cisitu sesuai dengan aslinya supaya lebih alami dan memiliki nilai sejarah dan budaya. (Pikiran rakyat)
Dengan diadakan penataan seperti itu, DKS berharap agar Gunung Lingga dapat dijadikan sebagai objek wisata baru yang diminati wisatawan lokal maupun mancanegara. Pasalnya, wisatawan kini cenderung menikmati suasana alam dengan adat istiadat masyarakat yang berpegang teguh terhadap tradisi setempat.
Seperti yang dituturkan oleh Sekretaris Umum Dewan Kebudayaan Sumedang, Tatang Sorbana di Gedung Seni, Lapangan pacuan kuda, Kecamatan Sumedang Utara, Minggu (26/7/2015) mengatakan bahwa, dalam penataan nanti, harus mempertahankan nilai-nilai sejarah, tradisi, dan adat istiadat masyarakat setempat. Hal ini akan menjadi daya tarik Gunung Lingga itu sendiri.
Ia juga mengatakan bahwa Destinasi Kawasan Wisata Gunung Lingga meliputi penataan makam Prabu Tajimalela, pondok tradisional sunda atau kampung adat di kampung Sempur Mayang Kecamatan Cisitu, serta bumi perkemahan Gunung Lingga. Selain itu, membangun sarana dan fasilitas umum seperti sarana air bersih, Musholah, penerangan jalan umum dan memperbaiki tangga menuju puncak gunung.
Sebelumnya, Kepala Disparpora, Endah Kusyaman mengatakan bahwa tahun ini Disparpora memang akan menata Kawasan Wisata Gunung Lingga. Ia juga berharap semoga dengan adanya penataan ini, kunjungan wisatawan ke Kawasan Wisata Gunung Lingga lebih meningkat.
sumber :
Berita terkait :
Tidak Ada Komentar