Berita

Jambore Nasional Ramaikan Kebudayaan Indonesia di Jepang

Infobudaya.net – Para pramuka Indonesia, lebih dari 400 orang yang ikut Jambore Internasional di Yamaguchi benar-benar berusaha mempromosikan budaya Indonesia di Jepang.

Perkenalan dan pergaulan yang sangat baik dengan semua bangsa di sana, terlebih kalangan pramuka Jepang, mendapat acungan jempol banyak pihak.

“Kegiatan pramuka kita ini sangat positif bagi pengenbangan wawasan generasi muda Indonesia dalam berinteraksi secara internasional. Oleh karena itu KBRI Tokyo sangat mendukung kegiatan ini dan tampaknya para Pramuka Indonesia pun sangat aktif mempromosikan budaya Indonesia di Jepang, bagus sekali,” ujar Ricky Suhendar Atase Penerangan KBRI (4/8/2015).

Para pramuka Indonesia itu menyertakan juga partisipasi Gugus Depan Pramuka Sekolah Indonesia Tokyo, yang dikirimkan untuk bergabung dengan kontingen nasional Indonesia yang berjumlah 456 orang.

“Kontingen nasional diberi nama pasukan Bhinneka Tunggal Ika yang terdiri dari putra puteri terbaik dari seluruh provinsi di tanah air. Merea tampak sangat kompak di Yamaguchi ini,” katanya.

Kegiatan internasional ini berlangsung dari tanggal 29 Juli-7 Agustus bertempat di Kirarahama Yamaguchi.

 

Sumber : tribunnews.com


Lebih jauh tentang:

 

Artikel Sebelumnya

Budaya Indonesia Pada HUT 70 RI di Selandia Baru

Artikel Selanjutnya

Sastra Geguritan Bali Dijiplak Malaysia!

Tidak Ada Komentar

Tinggalkan komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.